AFF Cup 2010 : Babak Pertama Indonesia Ungguli Laos 2-0

Diposting oleh Unknown on Sabtu, 04 Desember 2010

VIVA PERSIK
Indonesia sementara unggul 2-0 atas Laos di 45 menit babak pertama dalam laga penyisihan Grup A Piala AFF 2010 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (4/12).

Gol pertama Indonesia dihasilkan kapten kesebelasan Firman Utina melalui titik penalti menit ke-26. Penalti diberikan wasit setelah pemain belakang Laos mengganjal Christian Gonzales di kotak penalti.

M Ridwan memperbesar keunggulan Indonesia atas Laos menjadi 2-0. Ridwan menjebol gawang Laos menit ke-34 memanfaatkan kelengahan barisan belakang lawan.

Setelah melewati seorang pemain belakang lawan, Ridwan yang sudah terjatuh masih sempat menendang bola yang membentur kaki pemain belakang Laos sebelum akhirnya meluncur ke gawang yang sudah kosong.

Dalam babak pertama ini Indonesia banyak menciptakan peluang, salah satunya peluang emas yang didapatkan Cristian Gonzales di depan gawang Laos yang gagal dimanfaatkannya. Hingga peluit akhir babak pertama berbunyi kedudukan sementara 2-0 untuk Indonesia.